Jelutung.com - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi menggelar sidang Rukyatul Hilal atau pemantauan hilal menentukan awal Ramadan 1442 H, Senin (12/4/2021).
Sidang pemantauan hilal penentuan awal ramadan 1442 H akan berlangsung di Hotel Odua Weston mulai pukul 16.30 WIB.
Beni, Humas Kemenag Provinsi Jambi mengatakan, sidang penentuan awal ramadan ini akan dilakukan secara daring di 86 lokasi dari 34 provinsi di Indonesia.
""Nanti sore Kanwil Kemenag Jambi akan menggelar Ru'yatul Hilal di Hotel Odua Weston," terang Beni, Humas Kemenag Jambi.
Baca Juga Opini Musri Nauli, Lebak Bandung
Sidang akan dihadiri oleh perwakilan ormas islam, BMKG, Kesra Provinsi Jambi, Tim Hisab Kanwil Kemenag Jambi.
"Kepada rekan-rekan media yang yang tidak dapat hadir dilokasi karena kondisi pandemi covid-19, kami akan memfasilitasi kegiatan tersebut melalui siaran live streaming Humas TV melalui Channel Youtube Kanwil Kemenag Jambi dan Facebook Kementerian Agama Jambi," Tutupnya.(red)