Honda BeAT Listrik Lebih Kencang dari Ninja 250cc

Iklan

Iklan

Honda BeAT Listrik Lebih Kencang dari Ninja 250cc

Jumat, 23 April 2021, April 23, 2021


Jelutung.com - Mau Coba Motor Honda Beat Listrik? Silahkan datan ke Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Hybrid 2021.

Ajang IIMS Hybrid 2021 tidak hanya menyajikan motor keluaran pabrikan tetapi juga bisa menjajal roda dua yang sudah dimodifikasi. Salah satunya Honda BeAT yang dikonversi menjadi listrik besutan Petrik Bike.

Honda BeAT listrik yang mejeng di area test ride IIMS Hybrid 2021 ini hasil modifikasi yang ditujukan untuk turun di ajang drag race. 

Hendro salah satu penggiat di Komunitas Sepeda Motor Listrik (KOSMIK) mengatakan BeAT Listrik tersebut menghabiskan biaya yang dihabiskan Rp 40 juta. 

"Ini kan keperluannya beda, kemarin dibuat untuk turun drag race, speknya memang lebih up atau overkill," ungkap Hendro saat ditemui di booth test ride KOSMIK di Kemayoran, Jakarta, Dikutip dari detikcom.

Menurutnya Biaya ini bisa ditekan jika penggunaannya untuk spek harian, berkisar di angka Rp 15 juta hingga Rp 25 juta.

Untuk diketahui proyek ini dikerjakan oleh Ady Siswanto dari bengkel modifikasi PetrikBike, di Jatiranggon, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Baca Juga
Musprov Pemilihan Ketua Perbasi Jambi Diskors

Menurut Ady, motor bebek atau motor matik entry level seperti Honda BeAT yang dimodifikasi menjadi motor listrik, bakal memiliki tarikan awal yang lebih kuat dibanding motor bensin 250 cc sekalipun.

"Dengan motor bebek atau matik, diganti pakai motor listrik, ini tenaga awalnya bakal gede banget, bahkan Ninja 250 aja bisa kalah tarikan awalnya dengan motor ini," jelas Ady beberapa waktu yang lalu.

Berbeda dengan motor listrik Gesits yang menggunakan mid-drive, di mana tenaga disalurkan melalui belt untuk penggerak roda. BeAT listrik itu langsung memasang motor listrik berkapasitas 5.000 watt pada tromol roda belakang.

Perbedaan yang paling terasa ialah suara, tentu saja karena CVT, mesin, serta knalpot sudah tak digunakan lagi.

Saat kontak diposisikan ke on, Honda BeAT listrik ini sudah bisa langsung ngacir. Motor terasa lebih hening, atau sudah tak ada suara yang keluar dari knalpot lagi.

Tenaga dari baterai yang disalurkan ke hub motor 5.000 Watt tidak bisa dianggap remeh, akselerasinya sangat kuat, tenaga terus terisi hingga ke putaran atas. Namun tidak nyentak saat di awal alias masih halus untuk kategori sepeda motor.

Bagaimana, anda tertarik mencobanya ?

dikutip dari detikcom

TerPopuler